Jumat, 14 November 2014

MOTIVASI PROF GIOVANI VAN REGA

0 komentar
Dilarang Mengaku Ngaku
Sahabat GvR,
Dalam Kitab suci ataupun hadist Nabi
Kita dilarang untuk mengaku ngaku barang yang bukan haknya.
Jika bukan engkau yang punya lantas engkau mengaku ngaku bahwa engkau adalah pemiliknya, maka itu adalah dosa hukumnya.
Begitu juga jika engkau mengaku hebat, kaya, kuat, kuasa, jenius, tanpa engkau libatkan gusti Allah di dalamnya, berarti engkau mengaku ngaku hak Allah.
Apalagi kepada orang yang sombong dia adalah orang yang merebut hak milik sifat Allah.
Oke sahabat GvR
Jangan ngaku ngaku ya...
Salam
GvR, 74e15ddc@kalimantan tengah

MOTIVASI PROF GIOVANI VAN REGA

0 komentar
Bila Ketenangan Hati Tak Kunjung Datang
Sahabat GvR,
Bencana yang paling tragis dalam hidup adalah ketika hati terus menerus dalam ketidaktenangan.
Mereka yang hatinya tidak tenang akan senantiasa mudah stress, galau, malah gampang depresi.
Bolehlah anda mungkin diberi istana yang megah, mobil mewah, pasangan yang menawan, ekonomi yang mapan tapi tanpa ketenangan, apalah arti semua itu.
Kurt Cobain, Whitney Houston, Merilyn Monrue, tewas ketika kepopulerannya sedang memuncak. mereka punya segalanya. apa yang diinginkan orang orang mereka punyai.
Tapi hatinya selalu tidak tenang. dia punya segalanya tapi tidak punya ketenangan hati.
Para artis yang kena Narkoba menjadikan barang haram ini sebagai penenang palsu. mereka ternyata hebat tapi tidak hebat secara hati.
Maka ketika anda tidak tenang. koreksilah!
Ya koreksilah diri ini, apakah ada hak hak Allah yang terabaikan dalam hidup kita.
Apakah ada peraturan Allah yang belum kita tunaikan atau kita selalu melanggarnya.
sering seringlah koreksi diri, sebab orang yang selalu mengoreksi diri disukai oleh Allah.
Ketenangan sebenarnya ketika kita dekat dengan Allah, bukan ketika kita berhubungan dengan selain Allah.
Segala sesuatu selain Allah adalah duniawiyah dan itu sangatlah rapuh.
Masihkah engkau menyandarkan kebahagiaan kepada yang rapuh dan tidak abadi?
Hmm sahabat GvR,
Yu kita perbaiki segala hubungan dengan Allah. niscaya Allah akan membenahi segala permasalahan hidup kita yang begitu memuakkan.
Salam.
GvR
74e15ddc

MOTIVASI PROF GIOVANI VAN REGA

0 komentar
Change Model: 6 Cara mengubah diri yang harus anda ketahui
Dalam buku ibrahim elfiki saya menemukan sesuatu yang menarik. yaitu ttg gimana caranya kita bisa mengubah kebiasaan buruk.
oke sahabat GvR, saya akan jabarkan:
Satu: Sadari
kita melakukan sesuatu cenderung tanpa berfikir. langkah pertama untuk menyadari kebiasaan buruk adalah menyadari bahwa itu buruk. Kalau anda ingin berhenti merokok, sadari dahulu bahwa rokok itu tidak baik bagi kesehatan lalu kesadaran ini akan membawa ke langkah berikutnya.
Dua: Buat Keputusan
Ya buatlah keputusan bahwa anda akan berhenti
merokok, atau berhenti dari perbuatan buruk.
keputusan itu harus beneran putus, jgn setengah hati.
Tiga:Belajar
Jika anda ingin bisa menulis, bukan sekedar keputusan saja. tapi harus dengan belajar. ya belajar gimana caranya supaya bisa menulis dengan efektif. jadi belajarlah!
Empat: Berubahlah secara pelan
Kalau anda ingin kurus, ubahlah pola makan anda atau diet secara pelan. kalau drastis atau sekaligus gvr takut anda malah sock. dan biasanya seminggu berhasil tapi selanjutnya balik lagi.
Lima:Latihan
Yah berlatihlah anda supaya kebiasaan itu menjadi muncul. mantan perokok akan sulit merubah kebiasaannya karena sudah berakar dalam otaknya. nah dengan Berlatih insyaallah bisa merubah keburukan anda dan diganti dengan kebiasaan baik.
Enam: Konsisten
ya kalau anda mau jadi penulis konsistenlah menulis tiga atau lima halaman setiap hari. niscaya lama kelamaan akan menjadi buku.
begitu juga dengan merubah sikap buruk yang lain. kita harus konsisten dalam merubahnya.
oke sahabat GvR, intinya untuk merubah sifat buruk harus disadari, buat keputusan, belajar, bertahap, berlatih dan konsisten.
Salam From GvR
74e15ddc

MOTIVASI PROF GIOVANI VAN REGA

0 komentar
Tidak Mungkin Tertampung

Sahabat GvR yang mulia,
Allah sengaja membuat Akhirat sebagai tempat balasan bagi orang yang telah beramal saleh, karena dunia tidaklah cukup untuk menampung pemberian Allah.
Dunia ini terlalu sempit dan sebentar jika Allah membalasnya di dunia ini.
Bagaimana dengan orang orang yang telah menspecialkan Allah dalam hidupnya?
tentu Allah akan membalasnya dengan balasan yang lebih baik dari apa yang ada di dunia.
Dalam sebuah riwayat disebutkan bahwa Allah memberikan kepada setiap mukmin yang luasnya sepanjang perjalanan lebih dari 700 tahun.
Dunia ini penuh kekurangan, maka tidak mungkin balasan nikmat Allah tertampung.
Nah begitu juga kepada orang yang berdosa, dunia tidaklah cukup untuk menampung murkaNya.
Sahabat GvR,
Yakinlah bahwa akhirat itu ada
yakinlah bahwa balasan atas amal itu akan terjadi
Yuk kita berhati hati dalam berfikir, bertindak dan beramal.
Salam GvR 74e15ddc
at Palangkaraya Kalteng

MOTIVASI PROF GIOVANI VAN REGA

0 komentar
Pujian itu bukan untukmu
Sahabat GvR yang mulia,
Orang yang menganggap dirimu hebat, mulia, cerdas, pintar, cantik, menarik, hebat tak lain dikarenakan indahnya tirai Allah yang dikenakan kepadamu.
Seandainya tirai itu diangkat, niscaya mereka akan menghinakanmu.
mereka tidak akan ramah kepadamu disebabkan kamu terlihat banyak dosa.
maka berterimakasihlah pada Allah karena Allah menyelamatkan kamu, dan menaikkan derajat kamu dengan menutup tirai dari siapa sebenarnya dirimu.
Allahlah yang menutup aibmu. andaikan aib itu dibuka niscaya orang orang itu akan menyudutkanmu mengiris ngiris hati kamu dan meninggalkanmu.
maka ketika kamu dipuji, ingatlah dan kembalikanlah kepada Allah, karena ia sebenarnya yang berhak untuk dipuji.
Salam,
GvR 74e15ddc
at Palangkaraya.

MOTIVASI PROF GIOVANI VAN REGA

0 komentar
Jangan Jual Murah
Sahabat GvR,
Jika engkau tau 
Kau lebih mahal dibanding surga dan bumi.
Jika engkau tau
Kau telah buat Iblis menjadi iri
Jika engkau tau
Kau telah buat malaikat terperanjat
Jika engkau tau
kau telah buat lautan dan tertunduk
Kau adalah makluk yang lebih baik dibanding apapun.
Berhentilah untuk memurahkan dirimu
Dengan prilaku yang jauh dari Kitab Suci
Kau terlalu indah jika ditukar dengan kesenangan sesaat
apalagi yang bisa kukatakan lagi?
Salam.
GvR
74e15ddc

MOTIVASI PROF GIOVANI VAN REGA

0 komentar
Sahabat GvR,
jangan senang lantaran engkau bisa melakukan ibadah ibadah dengan khusyu.
Jangan senang lantaran engkau bisa beramal shaleh dengan ikhlash.
Jangan senang lantaran engkau bisa melakukan segala kebaikan yang begitu banyaknya.
Ketahuilah sahabat GvR,
Senanglah karena engkau telah diberi karunia oleh Allah sehingga engkau bisa taat, bisa baik dan bisa ikhlash.
Sekali lagi, Bergembiralah karena berkat karunia dan rahmat Allahlah kamu bisa berbuat seperti itu. Andaikan itu tidak terjadi maka engkau tidak akan berdaya untuk berbuat kebaikan sedikitpun.
Sebagaimana firman Allah:
Katakanlah berkat karunia dan rahmat Allahlah hendaknya mereka bergembira. Itu lebih baik dari apa yang mereka kumpulkan...(Q.S. Yunus ayat 10)
salam.
GvR 74e15ddc
at Perkebunan sawit Kalimantan Tengah.